Nama “Warung” dipilih karena ingin membuat tempat makan dengan harga terjangkau oleh semua kalangan, namun tidak menomorduakan kualitas. Sementara nama “Lela” merupakan nama sang owner. Sedang soal dekorasi, Warung Lela diberi sentuhan konsep etnik Bali dan nature (alam), dengan dominasi unsur kayu. Konsep ini sendiri berasal dari sang Ayah yang berlatar belakang pebisnis bidang pariwisata.
Tak hanya menjual suasana dan pemandangan alam sekitar, sebagai tempat makan Warung Lela juga pasti mengandalkan makanan sebagai jualannya. Sejak lama, Wale telah dikenal sebagai tempat makan baso yang enak dan murah. Harganya yang terjangkau menyebabkan pelanggan Wale berasal dari semua kalangan dan relatif tak pernah sepi pengunjung, terutama saat makan siang dan jam makan malam.
Sebagai warung baso, Warung Lela tentu mengandalkan mie baso sebagai menu andalan. Mie yang lembut dipadu dengan baso yang kenyalnya pas ditambah dengan kuah yang gurih membuat siapapun akan ketagihan. Apalagi jika memakannya ditambah dengan krupuk pangsit yang masih 'fresh from the oven'. Selain itu, untuk menjaga persaingan dengan tempat-tempat lain Wale juga memperbanyak menunya dengan menyediakan yahun, yamien, mie ayam jamur dan mie ayam rica-rica. Bagi anda yang ingin makan lebih 'berat', bisa mencoba nasi tim, sop buntut dan nasi lidah yang rasanya tak kalah menggiurkan. Hanya dengan uang 10.000 sampai 23.500, anda sudah bisa mendapatkan makanan-makanan bercita rasa tinggi tersebut.
Selain makanan, Warung Lela juga menyediakan berbagai macam minuman yang menyegarkan untuk diminum pada siang hari maupun minuman yang dapat menghangatkan anda di waktu malam. Dengan harga mulai 10.000 sampai 15.000, anda sudah bisa mendapatkan jus strawberry, ice orange, es kelapa, es cingcau dan yang terbaru adalah es kopyor. Selain itu, anda juga jangan sampai kehabisan makanan penutup berupa kue tiramisu yang merupakan 'best seller dessert' di Wale.
Jika anda ingin berkunjung ke Warung Lela, anda tinggal dating ke Jl. Kupa No. 6, Kompleks Rancakendal, Dago Atas. Tempat ini buka mulai pukul 09.00 sampai 21.00 WIB pada hari Minggu-Jumat. Sementara pada hari Sabtu Wale buka lebih lama, yaitu sampai pukul 22.00. Namun tak ada salahnya jika anda ingin mencoba sarapan di sini, karena terkadang Wale juga telah buka mulai pukul 08.00, dan menjadi tempat persinggahan bagi mereka yang selesai melakukan olahraga pagi.
"Meatballs are a fun form of meat.
When people first started making meatballs, they made them out of leftover food”
Sumber: http://www.megadiskon.com
0 Comments:
Post a Comment